Senin, 14 April 2008

APRS

A P R S
Automatic Position Reporting System

APRS adalah integrasi perangkat keras dan perangkat lunak yang memungkinkan untuk secara otomatis dan "realtime" melihat posisi dari sasaran yang bergerak ( kendaraan, orang dan cuaca ) dengan menggunakan peta yang ditampilkan pada layar monitor

APRS telah berkembang pesat yang mencakup semua aspek dari amatir radio.

Pengoperasian APRS memerlukan :

  • Perangkat amatir radio.
  • TNC ( atau soundcard ) untuk radio paket.
  • Komputer.
  • Program APRS.

Untuk pengoperasian yang akurat, banyak stasion APRS juga menggunakan Global Positioning System (GPS) yang dihubungkan dengan komputer pada stasionnya.

Tidak seperti untuk PBBS, Node dan DX cluster, APRS menggunakan UNCONNECTED protocol untuk memancarkan posisi tepat ( koordinat ) dari stasion, simbol yang menunjukkan jenis stasion yang digunakan dan keterangan singkat mengenai kondisi stasion tsb.
APRS dapat pula digunakan untuk "keyboard-to keyboard chatting", mengirim pesan pendek, mempunyai kemampuan mencari arah, dapat dihubungkan dengan stasion APRS lainnya diseluruh dunia melalui internet, melihat lokasi dan spesifikasi gempa bumi yang dipancarkan oleh stasion cuaca, dan sebagainya.

Karena menggunakan UNCONNECTED protocol, jumlah paket yang dipancarkan dapat diminimalkan. APRS cukup mengirim 1 paket yang membawa semua informasi mengenai stasion tsb. Jika paket tsb tidak dapat diterima pada transmisi pertama, APRS akan mengulang pancarannya setiap beberapa waktu yang ditentukan. Ini membuat penggunaan frekuensi menjadi lebih efisien.

Ada beberapa program APRS yang tersedia, seperti : WinAPRS, javAPRS, APRSPLUS, Pocket APRS, WayPoint, UI-View, dll.

Ada juga artikel dari internet yang menyebutkan

APRS is a system developed by Bob Bruninga, WB4APR, which uses amateur radio to transmit position reports, weather reports, and messages between users. My contribution is the internet portion of the system. Although ham radio is capable of digital long distance communications, it tends to be slow and unreliable, especially when compared to the internet. I've written software to take the data received locally and make it available via the internet, to be displayed with a Java applet.

What you are looking at here is a number of position reports from amateur radio operators in South Florida. At times you may see vehicles, planes, or boats moving around town. These vehicles obtain their location using the satellite system known as GPS, and transmit that position for others to follow. There are also a few weather stations visible on the map

Tidak ada komentar: